Sederhana, Ini Cara Membuat Maket Yang Harus Anda Pahami!

Cara Membuat Maket by Pola Raya Studio
21 Maret 2024
Categories:
Informasi
Tags:
Cara Pembuatan
maket
Pembuatan Maket

Cara membuat Maket dapat dilakukan dengan skala tertentu untuk memperlihatkan ukuran dan proporsi yang sebenarnya. Dengan begitu, maket dapat memberikan gambaran yang lebih jelas dan detail tentang desain atau proyek yang akan dibangun.

Maket adalah model tiga dimensi dari sebuag objek atau proyej yang dibuat dengan skala tertentu. Maket sering digunakan dalam bidang arsitektur, teknik, biologi dan pemasaran untuk menunjukan konsep atau desain dalam bentuk Fisik yang lebih mudah dipahami dan divisualisasikan.

Cara Membuat Maket

Secara umum, membuat maket terlihat sederhana, tetapi ada tahapan-tahapan yang harus anda ketahui agar pembuatan maket berjalan secara efektif.

1. Rencanakan Konsep Dengan Matang

Langkah pertama yang harus dilakukan dalam membuat maket adalah merancang konsep atau desain maket dengan matang. Perencanaan ini meliputi skala dan ukuran maket, bahan yang akan digunakan, gambar atau rancangan dan juga detail maket yang akan ditambahkan, seperti warna, tekstur dan elemen lainnya.

2. Siapkan Bahan dan Alat

Pilihlah bahan yang sesuai dengan konsep dan ukuran maket yang akan dibuat. Pastikan juga memiliki alat-alat yang akan diperlukan seperti pisau, gunting dan perekat. Bahan yang dibutuhkan untuk membuat maket bervariasi tergantung pada jenis maket yang akan dibuat.

3. Menyusun Denah Bangunan

Setelah konsep dan bahan siap, langkah selanjutnya adalah menyusun denah bangunan pada papan foam PVC maupun karton. Penyusunan denah bertujuan agar tidak terjadi kesalahan saat diubah ke bentuk tiga dimensi.

4. Mengubah Denah Menjadi Elemen Tiga Dimensi

Beberapa elemen yang harus dirubah dalam bentuk tiga dimensi diantaranya adalah jendela, pintu, dan komponen bangunan lainnya. Elemen tersebut dapat dibuat menggunakan berbagai media termasuk diantaranya papan foam, pvc, kertas beermat, kayu balsa dan lain-lainnya.

Proses pembuatan tiga dimensi dapat dilakukan melalui lasser printing maupun manual.

5. Susun dan Rakit Maket

Setelah semua bahan terbuat langkah selanjutnya adalah menyusun dan merakit maket. Untuk menggabungkan elemen dapat menggunakan lem cair, double tape maupun jenis perekat lainnya.

ketelitian dalam merangkai maket sangat penting untuk memastikan bahwa semua bagian terhubung dengan baik dan maket terlihat kokoh.

6. Finishing

Finishing adalah langkah terakhir dalam membuat maket. Gunakan amplas untuk menghaluskan permukaan cat atau bahan pelapis lainnya untuk memberikan warna dan terkstur yang sesuai. Kemudian lindungi maket dengan kotak kaca untuk mencegah kerusakan untuk meminimalisr kerusakan.

Bila Anda tidak memiliki cukup waktu untuk membuat maket, melakukan pemesanan kepada jasa pembuat maket profesional adalah solusinya. Pola Raya Studio sebuah jasa maket yang memiliki workshop seluas 5000 m, terbesar di Asia Tenggara mampu membuat maket dengan cepat sesuai dengan keinginan klien.